DaerahPolitikSosial Budaya

Gelar Rapat Kerja Daerah (RAKERDA), Ini Harapan DPD KNPI Kota Ternate

TERNATE, malutcenter.com – Dewan Pimpinan Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPD KNPI Kota Ternate) gelar Rapat Kerja Daerah (RAKERDA) di Red Star Resto Function Hall, Rabu (29/11/2023)

Rakerda dengan tema “Transformasi Pemuda di Tahun Politik 2024” dibuka langsung oleh Sekretaris Kota Ternate Abdullah Hi. Muhammad Saleh, S.STP., M.Si mewakili Walikota Ternate yang berhalangan hadir pada kesempatan tersebut.

Acara dihadiri Sekretaris DPD KNPI Maluku Utara Jufri Soleman, jajaran kepengurusan DPD KNPI Kota Ternate dan sejumlah OKP Cipayung Plus.

Sekretaris Kota Abdullah Hi. Muhammad Saleh menyampaikan sambutannya terkait potensi keterlibatan pemuda dalam menyelenggarakan pemerintahan kedepan.

“Ternate tahun ini, kedepan nantinya akan dipimpin oleh mungkin ketua KNPI, ketua GMKI, mungkin ketua IMM, atau pun ketua HMI bisa saja, karena memang adek-adek sudah tertempa melalui organisasi sehingga adek-adek semakin matang,” Ungkap Abdullah.

Usai membuka acara, Sekretaris Kota Ternate meninggalkan acara tersebut.

Sebelum dilanjutkan sidang Pleno, seluruh peserta diarahkan untuk istirahat dan makan siang bersama.

Ketua DPD KNPI Kota Ternate dalam sambutannya menegaskan bahwa perlu adanya keterwakilan pemuda di tahun 2024 mendatang.

“Dalam pemilihan (Pemilu 2024) kedepan, harus pilih dari pemuda dan disana ada keterwakilan kita,” tegas Samar Ishak.

Selain itu Sekretaris DPD KNPI Kota Ternate Supriyanto R. Senen menyampaikan harapan kolaborasi program dengan pemerintah Kota Ternate.

“KNPI sebagai mitra strategis dan kritis pemerintah daerah, diharapkan dalam Rakerda ada program yang bisa bersenergi dan kolaborasi dengan pemerintah daerah Kota Ternate agar dapat melahirkan kebijakan-kebijakan yang bisa menyentuh langsung terhadap masyarakat, apa lagi masa kepemimpinan Walikota yang memasuki injury time, sehingga kita butuh fokus dalam menyekapi problematika kota yang masih banyak belum di selesaikan, serta fokus pembangunan terhadap 3 kecamatan terluar Hiri, Moti, dan Batang Dua,” jelas Supriyanto saat menjawab pertanyaan awak media.

Silahkan Berbagi:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *