Akademisi Turut Ambil Bagian Dalam Pengenalan Lalu Lintas Sejak Dini
Tidore – Program studi Teknik Sipil Universitas Khairun melaksanakan sosialisasi rambu-rambu lalu lintas ke siswa-siswi SD IT Insantama Kota Tidore pada Selasa, 30 Juli 2024. Materi sosialisasi ini disampaikan dosen Program Studi Teknik Sipil, Dr. Ir. Kusnadi, S.T., M.T., Badrun Ahmad, S.T., M.T dan Dr. Irnawaty, S.T., M.T.
Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan informasi kepada pelajar terkait rambu-rambu lintas sehingga pelajar lebih mawas diri saat berada di jalanan.
Dr. Kusnadi, S.T.,M.T selaku koordinator kegiatan sosialisasi mengatakan bahwa kegiatan sosialisasi ini penting karena tingkat kecelakaan di kalangan pelajar dan siswa cukup tinggi saat ini.
“Kami melihat bahwa rambu-rambu lintas adalah informasi penting untuk diketahui oleh pelajar sejak dini, sehingga mereka lebih berhati-hati saat berada di jalan misalnya menyebrang jalan,” ujarnya.

Dr. Kusnadi menambahkan bahwa kegiatan ini adalah bentuk pengabdian kepada masyarakat yang termasuk dalam tugas dosen. “Kegiatan ini rutin dilakukan oleh seorang dosen karena menjadi bagian dari tridharma dan wajib dilaksanakan oleh dosen,” katanya.(*)
editor : Redaksi