Gelar Bimtek Pengelolaan Keuangan, Bawaslu Tidore Hadirkan Kepala KPPN Ternate
Tidore – malutcenter.com – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Tidore Kepulauan menggelar kegiatan Bimbingan Teknis Pengelolaan Keuangan bagi Panwaslu Kecamatan se Kota Tidore Kepulauan.
Kegiatan yang digelar pada pengawasan tahapan logistik Pemilu serentak 2024 itu, berlangsung di meeting room Penginapan Bogenfil, Jumat (10/11).
Ketua Bawaslu Tidore, Amru Arfa saat membuka acara mengatakan, Bimtek ini bertujuan untuk meningkatkan kinerja baik Sumber Daya Manusia (SDM) maupun Lembaga di bidang pengelolaan keuangan.
Selain itu, kata Amru, juga untuk memantapkan pemahaman terhadap aspek yang berkaitan dengan sinkronisasi pengelolaan keuangan berdasarkan tahapan pelaksanaan pengawasan Pemilu 2024.
Menurut Amru, sebagai lembaga pemerintah, Bawaslu wajib melaksanakan pengelolaan keuangan secara profesional, transparan dan akuntabel sebagai upaya mewujudkan tata kelola pengelolaan keuangan yang baik dan sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
Dalam …