Politik

Syahril-Makmur Secara Matematika Politik Dinilai Menang di Pilwako Ternate, Begini Penjelasannya!

Ternate – Sekretaris DPD Golkar Maluku Utara (Malut), Ir Arifin Djafar menyatakan secara matematika politik Paslon Syahril Abdurradjak dan Makmur Gamgulu akan menang dalam kontestasi Pilwako Ternate pada 27 November mendatang.

Optimisme ini disampaikan oleh Arifin yang juga sebagai Dewan Pengarah Tim Pemenangan Syahril-Makmur saat ditemui awak media di Kantor DPRD Kota Ternate pada Senin, 9 September 2024.

Kita secara internal matematika politiknya, pada kondisi normal apabila seluruh potensi mesin politik kader bergerak itu Syahril Abdurradjak dan Makmur Gamgulu akan menang di Pilwako,” ucap Wakil Ketua II DPRD Kota Ternate.

Arifin menguraikan yang menjadi dasarnya ialah partai politik pengusung sudah memiliki angka kemenangan tertinggi jika dibandingkan dengan pasangan kandidat yang lain.

Arifin bahkan mengkalkulasi secara matematis, bahwa Golkar sendiri mempunyai 4 kursi pada Pileg kemarin, ada Gerindra 4 kursi, kemudian PKB 4 kursi, ditambah yang lain ada PPP 2 kursi, PAN 1 kursi dan PBB 2 kursi.

Matematika politiknya itu Syahril Abdul Razak harus menang apabila potensi yang ada di partai pengusung itu semuanya bergerak,” ungkapnya.

Pergerakan pertama itu, jelas Arifin, mesin partainya harus berjalan, di mana seluruh caleg-caleg yang turut memberikan suara pada Pileg kemarin harus solid kembali.

Apabila seluruh mesin partai disiapkan berjalan dengan baik. Di mana relawan dan simpatisan yang mesin-mesinnya itu bergerak, maka matematika politiknya sudah jelas,” pungkasnya. (red)

Editor : AbangKhaM

Silahkan Berbagi: