Pendidikan

Teknik Sipil Unkhair Lakukan Pembekalan MBKM

TERNATE, Malutcenter- Implementasi merdeka belajar kampus merdeka (MBKM) saat ini mulai diterapkan oleh Program Studi Teknik Sipil Universitas Khairun. Ini diawali dengan adanya kegiatan pembekalan MBKM yang dilakukan program studi teknik sipil di Aula Agus Pranata Fakultas Teknik pada Jumat, 4 November 2022. Koordinator Program Studi Teknik Sipil Unkhair, Muhammad Taufik Y.S., S.T., M.T. dalam pemaparannya saat pembekalan mengatakan pelaksanaan kegiatan MBKM ini di tiga kelurahan di Kota Tidore. “Kelurahan tempat dilaksanakan di Kelurahan Dowora, Maftutu, dan Doyado”, ujarnya. Dia menambahkan kegiatan MBKM dapat dikonversi menggantikan mata kuliah lain seperti kubermas dan kerja praktek.

Silahkan Berbagi: